Jumat, 03 Januari 2014

TUGAS 4

Kerangka Penulisan Ilmiah dan Pengertian PI,Skripsi dan Tesis.

1. Kerangka Penulisan Ilmiah
Bab I Pendahuluan
1.1 Latar Belakang
Bagian ini berisikan uraian/penjelasan yang berkaitan dengan fenomena-fenomena atau alasan-alasan yang mendasari mahasiswi/penelitian memilih atau tertarik untuk meneliti tema yang ditulis.
1.2 Rumusan dan Batasan
Atas dasar latar belakang masalah yang telah dijelaskan sebelumnya, pada bagian ini mahasiswa/peneliti mulai mengidentifikasi, membatasi dan selanjutnya merumuskan masalah yang hendak diteliti. Setelah rumusan masalah ada, mahasiswa/peneliti dapat menterjemahkan rumusan masalah tersebut dalam bentuk kalimat pertanyaan penelitian. 
1.3 Tujuan
Bagian berisi tujuan penelitian yang hendak dicapai, dan hal ini seharusnya mengacu kepada rumusan dan pertanyaan penelitian yang telah dibuat sebelumnya.
1.4 Manfaat Penelitian
Sedikit berbeda dengan tujuan penelitian, sub bab manfaat penelitian berisikan manfaat penelitian yang dapat diperoleh dari penelitian yang akan dilakukan mahasiswa/peneliti tersebut.
1.5 Metode Penelitian
Bagian berisikan tentang bagaimana secara ilmiah, peneliti akan dilakukan. Poin-poin penting dalam bagian ini adalah :
1.5.1 Objek Penelitian
1.5.2 Data/Variabel
1.5.3 Metode Pengumpulan Data/Variabel
1.5.4 Hipotesis
1.5.5 Alat Analisis yang digunakan
1.6 Agenda Penelitian
Bagian ini hanya ada selama mahasiswa/peneliti masih dalam tahap pengajuan UP (usulan penelitian), dan hilangkan dalam penulisan formal PI selanjutnya.

Bab II Landasan Teori
 
2.1 Kerangka Teori
Bagian ini berisikan berbagai pengertian dan pemahaman mengenai teori yang benar-benar relevan dengan topik dan variabel.
2.2 Kajian Penelitian Sejenis
Bagian ini berisikan kajian mahasiswa/pemeliti terhadap hasil-hasil penelitian sejenis atau penelitian yang memiliki kesamaan topik atau variabel dengan topik atau variabel yang sedang dan akan diteliti oleh mahasiswa/peneliti.
2.3 Alat Analisis
Bagian berisi penjelasan rinci (rumus, formulasi, langkah-langkah perhitungan, dsb.) mengenai berbagai alat analisis deskriptif dan kuantitatif yang akan digunakan dalam analisis masalah/pembahasan.


 Bab III Metode Penelitian
3.1 Objek Penelitian
3.2 Data/Variabel yang digunakan
3.3 Metode Pengumpulan data
3.4 Hipotesis
3.5 Alat Analisis yang digunakan
 Bab III ini dibuat untuk memberikan ruang yang lebih luas lagi bagi mahasiswa/peneliti dalam menguraikan dan menjelaskan metode penelitian yang akan digunakan, sementara keberadaan sub-bab 1.5 terlalu ringkas, khususnya untuk materi-materi penelitian dengan menggunakan data primer dan melakukan servei.

Bab IV Pembahasan
 
4.1 Data dan Profile Objek Penelitian
Bagian berisikan Data dan Profile singkat objek penelitian
4.2 Hasil Penelitian dan Analisis/Pembahasan
Dalam bagian ini, mahasiswa/peneliti mulai menyajikan data dan hasil penelitian dan mulai menganalisis secara deskriptif (dengan tabel, grafik, flow dan sejenisnya) serta mengkombinasikannya dengan analisis kuantitatif yang telah disebutkan dibagian sub-bab 1.5.5.
 4.3 Rangkuman Hasil Penelitian
Berbeda dengan kesimpulan, bagian ini berisi rangkuman hasil penelitian, yang umumnya dapat disajikan dalam tabel ringkasan hasil.

Bab V Penutup
 
5.1 Kesimpulan
Bagian ini berisikan kesimpulan dari hasil penelitian mahasiswa/peneliti, yang pada prinsipnya merupakan jawaban dari pertanyaan penelitian yang ada.
5.2 Saran
Isi yang ada pada bagian ini harus diprioritaskan pada saran terhadap butir-butir kesimpulan yang ada.
5.3 Keterbatasan Penelitian (optional)
Untuk beberapa kasus materi penelitian dan mungkin juga mahasiswa, bagian ini dapat digunakan untuk menyampaikan berbagai keterbatasan yang ada dalam penelitian.

Bagian Akhir
 

- Daftar Pustaka
- Daftar Simbol
- Lampiran
Teknik Penulisan
1. Penomoran Bab serta sub bab
2. Penomoran Halaman
3. Judul dan Nomor Gambar/Grafik/Tabel
4. Penulisan Daftar Pustaka
5. Pengutipan
6. Format Pengetikan
7. Persiapan Sidang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar